Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Kami ucapkan selamat datang di forum para Perangkai kata, semoga kita bisa sama-sama belajar menuangkan kata untuk kita rangkai menjadi karya. Bukan sembarang karya, tapi semoga menjelma menjadi karya yang luar biasa demi menggapai ridha-Nya.

Blog ini sekaligus sebagai arsip dari rangkaian kata yang saya posting di sebuah group yang saya kelola di jejaring sosial Facebook. Bagi temen-temen yang belum sempat membaca, disini kami sajikan yang lebih lengkap.

Selamat menikmati sajian ilmu dari kami... saran dan kritik selalu dinanti.

Wassalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Salam,
Ibnu Abdul Rochman


Senin, 11 Januari 2010

PERGUNAKANLAH WAKTUMU SEBAIK MUNGKIN

PERGUNAKANLAH WAKTUMU SEBAIK MUNGKIN
Assalamu’alaikum….

Apa kabar sahabat…. Semoga iman tetap melekat di dada, semakin subur di jiwa dan semoga kelak menghasilkan buah yang manis di penghujungnya.

Tentu sahabat semua tahu, betapa waktu yang diberikan Allah kepada kita tidaklah banyak. Semua mempunyai jatahnya masing-masing yang kita tidak tahu sampai kapan usia kita berakhir.

Sahabat, ketahuilah bahwa perjalanan kita sangat panjang dan melelahkan, begitu banyak permata yang harus kita kumpulkan, begitu banyak kewajiban yang tertumpu di pundak, sedang waktu kita semakin hari kian mendesak.

Maka dari itu sahabat, gunakanlah waktumu sebaik mungkin, jangan pernah engkau sia-siakan. Janganlah terlena dengan indahnya fatamorgana yang menyebabkan engkau kehilangan permata yang sesungguhnya.

Bila telah tiba saatnya Rabb memanggil kita, bila telah sampai waktu kita bertolak dari dunia fana, saat itulah tertutup lembaran-lembaran episode kehidupan ini. Habis sudah waktu untuk mengumpulkan permata. Selesai sudah kesempatan untuk mencari bekal saat tiba kematian.

Kematian itulah pemutus kenikmatan yang akan membawa kita ke gerbang kehidupan berikutnya, dimana nasib kita selanjutnya tergantung pada permata yang kita kumpulkan, tergantung bekal yang sudah kita persiapkan. Jika permata yang kita bawa, bahagialah kita menyongsong episode selanjutnya, namun bagaimanakah dengan mereka yang gagal mengais permata, tentulah kehidupan yang sulit akan dialaminya.

So, sudah saatnya kita menyingsingkan lengan baju untuk sekuat tenaga berusaha mengais permata yang akan membawa kita kepada kebahagian dunia dan kebahagiaan di akherat khususnya.

Semoga Allah senantiasa membimbing kita agar selalu istiqomah menapaki jalan-Nya. Amiin ya Rabbal’alamiin.

^^BERAWAL DARI KATA SEMOGA MENJELMA MENJADI KARYA^^

Wassalamu’alaikum….

Ibnu Abdul Rocman

Tidak ada komentar: